PALEMBANG, SRIWIJAYAPLUS.COM – Wakil Wali Kota Palembang, Prima Salam, menggelar pertemuan dengan seluruh pejabat Kota Palembang pada Senin, 24 Februari 2025, di Ruang Parameswara Setda Palembang.
Pertemuan tersebut menjadi ajang pengarahan terkait tindak lanjut visi dan misi yang diusung oleh Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palembang dalam periode 2025-2030.
Rapat tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Avrizal Hasyim, serta seluruh pejabat di lingkungan Pemkot Palembang.
Acara dimulai dengan laporan dari Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Palembang, Yanurpan Yany.
Dalam laporannya, Yanurpan mengungkapkan jumlah pegawai yang bekerja di Pemkot Palembang. Tercatat bahwa jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) berjumlah 9.377 orang, Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sebanyak 4.493 orang, dan Pegawai Non-ASN berjumlah 8.756 orang. Dengan demikian, total pegawai Pemkot Palembang mencapai 23.076 orang.
Sekda Palembang, Avrizal Hasyim, dalam sambutannya mengucapkan selamat atas pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palembang, Ratu Dewa dan Prima Salam, oleh Presiden Prabowo Subianto. Sekda juga menegaskan komitmennya untuk mendukung visi dan misi yang telah disusun oleh pasangan RDPS (Ratu Dewa – Prima Salam) dalam memajukan kota Palembang.
“Kami akan mendukung visi dan misi Wali Kota dan Wawako Palembang periode 2025-2030,” ujar Avrizal.
Sebagai Wakil Wali Kota yang baru dilantik, Prima Salam memberikan pengarahan yang tegas kepada seluruh jajarannya untuk memastikan bahwa visi dan misi yang telah disusun dapat terwujud.