Bupati Muchendi juga menyampaikan bahwa periode lima tahun merupakan waktu yang cukup panjang untuk membawa perubahan dan perbaikan dalam berbagai sektor kehidupan masyarakat. Oleh karena itu, ia berharap setiap OPD bisa berkolaborasi dan bersinergi dalam mendukung keberhasilan pemerintahannya.
“Kita semua punya peran masing-masing. Semua posisi memiliki tugas dan fungsinya. Oleh karena itu, saya ingin kita semua kompak, solid, dan bersatu,” tambahnya.
Lebih lanjut, Bupati Muchendi menegaskan bahwa keberhasilan suatu program pemerintahan tidak akan terwujud tanpa adanya dukungan penuh dari seluruh OPD.
“Bupati dan Wakil Bupati membutuhkan dukungan dari OPD untuk mengimplementasikan program-program yang telah direncanakan. Kita harus berusaha semaksimal mungkin agar program ini dapat direalisasikan,” tegasnya.
Bupati Muchendi juga berbicara tentang pentingnya kerja keras, kebersamaan, dan kolaborasi dalam mengimplementasikan setiap program yang telah disusun.
Menurutnya, meskipun tantangan pasti ada, tidak ada yang mustahil jika dilakukan dengan tekad dan kerja keras yang maksimal.
“Yang terpenting adalah kita mulai dulu. Hasilnya akan kita lihat nanti, karena sukses atau tidaknya suatu program tergantung dari kekompakan kita bersama,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Muchendi juga menekankan pentingnya gotong royong di antara seluruh OPD dalam menjalankan pemerintahan.
Ia mengingatkan bahwa pemerintahan yang baik tidak hanya menjadi tanggung jawab individu, melainkan merupakan kerja kolektif dari seluruh elemen pemerintah daerah.
“Kita harus saling menguatkan, karena hanya dengan kekompakan dan kebersamaan kita bisa mencapai target yang telah ditetapkan,” katanya.
Sebagai penutup, Bupati Muchendi mengungkapkan harapannya agar seluruh program yang telah dirancang dapat berjalan dengan lancar dan membawa manfaat bagi masyarakat Kabupaten OKI.
Ia juga berharap agar segala upaya yang dilakukan dapat mendapatkan berkah dan ridho dari Allah SWT.
“Mudah-mudahan apa yang telah kita ikhtiarkan dapat diijabah dan mendapat berkah dari Allah SWT. Yang terpenting, jaga kekompakan dan terus berusaha bersama demi kepentingan masyarakat,” tutupnya.
Arahan yang diberikan Bupati Muchendi ini diharapkan dapat menjadi momentum penting bagi seluruh jajaran OPD Kabupaten OKI untuk semakin mempererat sinergi dan soliditas dalam menjalankan pemerintahan daerah.
Dengan semangat kebersamaan, diharapkan Kabupaten OKI dapat mencapai berbagai capaian yang telah direncanakan dalam lima tahun ke depan.
Dalam visi “Maju Bersama”, Bupati Muchendi berharap Kabupaten OKI dapat terus berkembang, mewujudkan kemajuan yang nyata bagi masyarakat, serta meningkatkan kesejahteraan di Bumi Bende Seguguk.