banner 1280x319

Apakah Bisa? Tes Kehamilan dengan Pasta Gigi

SRIWIJAYAPLUS.COM – Beredar informasi yang menyebutkan bahwa pasta gigi bisa digunakan untuk mendeteksi kehamilan.

Katanya, jika pasta gigi dan urine dicampur lalu muncul busa, itu tandanya positif hamil. Apakah hasil tes kehamilan dengan pasta gigi benar-benar akurat?

Setelah melakukan hubungan suami istri dan mulai merasakan tanda-tanda kehamilan, seperti telat menstruasi, mual-mual, kelelahan, atau sering buang air kecil, biasanya wanita ingin segera memastikan apakah dirinya hamil atau tidak.

Salah satu metode murah dan praktis yang katanya bisa mendeteksi kehamilan adalah mencampurkan urine dengan pasta gigi.

Kebenaran Informasi Tes Kehamilan dengan Pasta Gigi

Hampir di semua rumah pasti tersedia pasta gigi. Selain karena mudah didapat dan tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk tes urine, penggunaan pasta gigi diyakini oleh sebagian orang bisa menunjukkan hasil uji kehamilan.

Cara melakukannya adalah dengan meneteskan urine ke dalam wadah yang berisi secolek pasta gigi. Kalau tidak terjadi reaksi apa pun, ini diartikan sebagai tanda negatif hamil. Namun, sebaliknya, jika terjadi perubahan warna pada pasta gigi dan muncul busa atau buih, maka hasil tesnya diyakini positif.

Nah, reaksi kimia tersebut yang mendasari kepercayaan bahwa pasta gigi dapat digunakan untuk tes kehamilan. Lalu, apakah metode tersebut akurat?

Perlu kamu tahu, reaksi yang terjadi dari mencampurkan urine dan pasta gigi karena keasaman dari urine, bukan disebabkan oleh hormon kehamilan human chorionic gonadotropin (hCG). Pasta gigi umumnya mengandung kalsium karbonat yang bisa berbusa kalau tercampur dengan asam.

Exit mobile version