banner 1280x319

Hasil Autopsi Brigadir Yoshua Akan Diumumkan Pekan Depan

Foto : Detik.com

Polri Tegaskan Tak Ada Rekayasa

Polri menegaskan tak ada rekayasa terkait hasil autopsi jenazah Brigadir J. Polri menyampaikan hasil autopsi kedua bakal diumumkan dalam waktu dekat.

“Tidak ada rekayasa autopsi. Nanti dari Perhimpunan Kedokteran Forensik dalam waktu dekat akan mengumumkan hasil dari autopsi yang kedua atau telah kita laksanakan ekshumasi yang kemarin,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo di Mabes Polri, Selasa (9/8/2022).

Dedi mengatakan tim khusus saat ini masih mendalami soal perintah Sambo terkait olah TKP awal penembakan Brigadir J. Tim Khusus masih memeriksa sejumlah saksi dan barang bukti.

Perihal alasan Sambo memerintahkan Bharada E untuk menembak Brigadir J, Timsus juga masih melakukan pemeriksaan. Dedi menegaskan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkomitmen untuk membuka kasus ini seterang-terangnya.

“Ini masih bagian objek pemeriksaan penyidik. Ini masih berproses semuanya. Malam ini Pak Kapolri sudah menyampaikan komitmennya membuka kasus ini seterang-terangnya. Dan menetapkan Tersangka FS dan Tersangka K terkait menyangkut masalah peristiwa Pasal 340 pasal 338 juncto 55 juncto 56,” imbuh dia.

Hasil Autopsi Ulang Diumumkan Pekan Depan

Hasil autopsi ulang Brigadir J akan disampaikan pekan depan. Hasil akan disampaikan oleh tim dokter forensik gabungan yang menangani autopsi.

“Senin atau Selasa minggu depan akan kami sampaikan,” kata ketua tim ekshumasi Dr Ade Firmansyah saat dihubungi, Selasa (16/8/2022).

Ade menyampaikan hasil autopsi ulang Brigadir Yoshua saat ini masih disusun laporannya. Dokter spesialis di RSCM Jakarta itu mengatakan akan berkoordinasi dengan Bareskrim Polri untuk menyampaikan hasil autopsi.

“Tinggal dirapikan saja. Saya akan coba koordinasikan ke Bareskrim. Bila diperlukan, mungkin ada presscon,” ujarnya.(idn/idn)

 

 

Exit mobile version