Tips dan cara mengatasi anak susah makan

anak - anak susah makan, ini dia cara mengatasinya.

tangkapan layar internet

PALEMBANG, SRIWIJAYAPLUS.COM – Pada umumnya semua anak susah makan makanan sayuran. Memberi makanan bukan ASI pada bayi salah satu cara untuk membiasakan buah hati mulai mengenali berbagai jenis makanan. Tujuannya agar ia sudah terbiasa mengonsumsi makanan jika tiba saatnya ia lepas dari ASI. 

Jika buah hati mulai menunjukkan kecenderungan pilih-pilih makanan, sebaiknya Bunda mulai mencari tahu apa penyebab anak susah makan.

Berikut 6 cara mengatasi anak susah makan yang bisa Bunda coba di rumah.

1. Jangan Memaksa

Memaksa bayi untuk makan adalah hal yang kurang tepat. Hal ini malah semakin membuat Bayi menangis, menyebabkan ia semakin terganggu dan merasa waktu makan tidak menyenangkan.

2. Berikan Berbagai Variasi Rasa Makanan Lezat dan Sehat

Ada kalanya bayi tidak mau makan karena bosan dengan sajian yang diberikan. Usahakan bayi diberikan variasi makanan yang sehat dan sesuai umurnya. Memberikan makanan dengan variasi berbeda membuat bayi tidak cepat bosan.

3. Fokus Ketika Memberi Makan Buah Hati

Pastikan Bunda fokus saat menyuapi buah hati. Hindari memberi makan anak sambil memberinya pengalih perhatian seperti sambil menonton TV. Hal ini menyebabkan anak merasa diabaikan sehingga anak menjadi malas makan.

Exit mobile version